(GFD-2018-1045) [SALAH] “PKS Memasang Spanduk di Depok yang Bertuliskan #2019 Membawa Misi Merubah Negara Demokrasi Menjadi Sistem Khilafah Islamiyah”
Sumber: twitter.comTanggal publish: 27/04/2018
Berita
PKS Memasang Spanduk di Depok yang Bertuliskan #2019 Membawa Misi Merubah Negara Demokrasi Menjadi Sistem Khilafah Islamiyah
Hasil Cek Fakta
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Depok dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Suparyono, kemudian anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi PKS, Imam Budi Hartono dan Politisi PKS yang juga mantan Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo), Tifatul Sembiring serentak membantah spanduk berlogo PKS bertuliskan “#2019 Membawa Misi Merubah Demokrasi Menjadi Sistem Khilafah Islamiyah” yang terpasang di Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) yang menghubungkan Depok Town Square dan Margo City, Depok. Mereka menjelaskan spanduk itu bukan produk PKS dan sebagai bentuk mendiskreditkan PKS. Spanduk tersebut pun sudah dicopot oleh Satpol PP setempat sejak pukul 09.00 pagi tadi.