(GFD-2022-11170) Cek Fakta: Hoaks Range Rover Bagi-Bagi Hadiah Mobil Rayakan HUT ke-54
Sumber: liputan6.comTanggal publish: 16/12/2022
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang Range Rover membagikan hadiah mobil gratis untuk merayakan HUT ke 54 beredar di media sosial. Kabar tersebut disebarkan akun Facebook Range Rover Sport V6 pada 9 November 2022.
Akun Facebook tersebut mengunggah narasi berisi Range Rover akan membagikan mobil gratis untuk merayakan HUT ke 54.
Bagi pengguna Facebook yang ingin mendapatkan mobil gratis, diminta untuk menulis warna mobil favorit di kolom komentar.
"Kami telah memutuskan pada ulang tahun ke-54 kami untuk memberikan 4 Range Rover Sport 2022 baru kepada seseorang yang menulis warna favoritnya. Contoh Putih," tulis akun Facebook tersebut.
Selanjutnya, pengguna Facebook juga diminta membagikan postingan akun Facebook tersebut ke 10 grup berbeda.
"Ikuti halaman ini, lalu bagikan postingan ini ke 10 grup facebook Anda dan tandai 8 teman Anda, peluang menang akan lebih besar. terima kasih," tulis akun Facebook tersebut.
Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 13 ribu kali dibagikan dan mendapat 38 ribu komentar dari warganet.
Benarkah Range Rover membagikan hadiah mobil gratis untuk merayakan HUT ke 54? Berikut penelusurannya.
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri informasi Range Rover membagikan hadiah mobil gratis untuk merayakan HUT ke 54. Penelusuran dilakukan dengan mengecek ke situs resmi Range Rover, yakni landrover.co.id.
Pada situs tersebut tidak terdapat informasi atau pengumuman tentang bagi-bagi mobil gratis dari Range Rover.
Penelusuran juga dilakukan dengan Instagram resmi yang dikelola Land Rover, yakni @landrover.indonesia.
Pada akun Instagram @landrover.indonesia, juga tidak ditemukan informasi dan pengumuman tentang bagi-bagi mobil gratis.
Kesimpulan
Informasi Range Rover membagikan hadiah mobil gratis untuk merayakan HUT ke 54 ternyata tidak benar alias hoaks. Faktanya, tidak ada informasi valid terkait kabar tersebut.
Akun Facebook yang membagikan konten bagi-bagi hadiah mobil, bukan akun resmi yang dikelola Range Rover.