(GFD-2023-12294) Cek Fakta: Tidak Benar Luhut Binsar Pandjaitan Suruh Masyarakat Langgar Aturan Jika Tak Ingin Hidup Lagi

Sumber: liputan6.com
Tanggal publish: 10/04/2023

Berita


Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan yang mengklaim Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menyuruh masyarakat melanggar aturan pemerintah jika tak ingin hidup. Postingan itu beredar sejak beberapa waktu lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya 15 Februari 2023.
Dalam postingannya terdapat gambar Menko Luhut dengan narasi:
"Luhut: Kalau Tidak Mau Hidup Lagi, Silahkan Langgar Aturan Pemerintah"
Akun itu menambahkan narasi, "Yang bikin peraturan siapa..yang suka melanggar juga siapa? Knpa adem2 bae,, sangat tidak adil jika hukum hanya berlaku sepihak, Peraturan yang memaksa selalu mempersulit pribumi"
Lalu benarkah postingan yang mengklaim Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyuruh masyarakat melanggar aturan pemerintah jika tak ingin hidup?

Hasil Cek Fakta


Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dengan menggunakan mesin pencarian Google menggunakan kata kunci "luhut: kalau masih mau hidup silakan ikuti aturan pemerintah"
Hasilnya ada beberapa artikel terkait pernyataan Menko Luhut dalam postingan. Salah satunya yang diunggah Liputan6.com yang berjudul "Kasus Omicron Naik, Menko Luhut: Kalau Masih Mau Hidup Silakan Ikuti Imbauan" yang tayang 19 Januari 2022.
Dalam artikel tersebut Menko Luhut menyampaikan dalam kaitannya dengan peningkatan kasus covid-19 karena varian Omicron. Mayoritas kasus itu bertambah karena dari pelaku perjalanan luar negeri.
Itu sebabnya Pemerintah mengimbau masyarakat untuk tidak berpergian ke luar negeri jika tidak ada keperluan mendesak selama tiga pekan. Selain itu masyarakat juga diimbau untuk membatasi aktivitas di luar rumah yang tidak penting.
Hal itu sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengenai langkah dan upaya pemerintah dalam menghadapi lonjakan kasus Omicron.

Kesimpulan


Postingan yang mengklaim Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyuruh masyarakat melanggar aturan pemerintah jika tak ingin hidup termasuk missing context atau konteks yang salah. Pernyataan Menko Luhut saat itu terkait dengan meningkatnya kasus covid-19 karena varian Omicron.

Rujukan