Apa Benar Filter Rokok Mengandung Darah Babi? Cek Faktanya
Benarkah filter rokok mengandung darah babi? Simak penelusurannya
Beredar di media sosial, yang mengeklaim filter rokok mengandung darah babi. Sehingga narasi beredar rokok dinyatakan haram. Berikut narasinya:
"Bismillah
Dengan LIKE dan SHARE pesan ini khususnya pada para perokok muslim
Maka anda ikut menyelamatkan banyak umat dari bahaya rokok bagi kesehatan, haram dan makruhnya rokok
Maka anda ikut menyelamatkan nyawa jutaan orang yang merokok
Maka anda ikut menyelamakan ratusan juta anak dan isteri akan kehilangan nyawa orangtua atau suaminya karena rokok
Maka anda ikut menyelamatkan banyak umat islam dari ketidaktahuan dan kesalahpahaman HARAMNYA ROKOK
Semua dokter katakan rokok mengancam jiwa
Sebagian besar ulama katakan merokok haram
Sebagian ulama katakan merokok makruh.
Masih saja ada manusia dan masih saja ada umat islam yang merokok
Wallahualam.”
(GFD-2024-22415) Apa Benar Filter Rokok Mengandung Darah Babi? Cek Faktanya
Sumber:Tanggal publish: 02/08/2024
Berita
Hasil Cek Fakta
Narasi soal filter rokok mengandung darah babi ini pernah muncul pada tahun 2010 dan 2013. Berdasarkan hasil uji filter rokok yang dilakukan di laboratorium Pusat Pengujian Obat dan Makanan Nasional (PPOMN) Badan POM RI pada tahun 2010 menggunakan Metode DNA, dari 5 (lima) merek rokok berfilter yang diuji, tidak terdeteksi adanya kandungan DNA babi.
Sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2012 tentang Pengamanan Bahan yang Mengandung Zat Adiktif berupa Produk Tembakau bagi Kesehatan, Badan POM RI diamanahkan untuk mengawasi produk dan iklan rokok yang beredar.
Pengawasan yang dimaksud hanya terkait beberapa hal yaitu kebenaran kandungan nikotin dan pencantuman peringatan kesehatan pada label, dan ketaatan dalam pelaksanaan penayangan iklan dan promosi rokok.
Sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2012 tentang Pengamanan Bahan yang Mengandung Zat Adiktif berupa Produk Tembakau bagi Kesehatan, Badan POM RI diamanahkan untuk mengawasi produk dan iklan rokok yang beredar.
Pengawasan yang dimaksud hanya terkait beberapa hal yaitu kebenaran kandungan nikotin dan pencantuman peringatan kesehatan pada label, dan ketaatan dalam pelaksanaan penayangan iklan dan promosi rokok.
Kesimpulan
Filter rokok mengandung darah babi adalah tidak benar alias hoaks. BPOM memastikan tidak ada kandungan DNA babi pada filter rokok
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.