(GFD-2024-23552) [HOAKS] Jari Kelingking Bengkok Tanda Seseorang Terkena Penyakit Jantung

Sumber:
Tanggal publish: 22/10/2024

Berita

KOMPAS.com - Beredar unggahan di media sosial dengan narasi yang mengeklaim penyakit jantung bisa dideteksi melalui jari kelingking.

Dalam unggahan disebutkan, jika jari kelingking bengkok maka mengindikasikan adanya masalah pada jantung.

Namun setelah ditelusuri unggahan tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi yang mengeklaim penyakit jantung bisa dideteksi melalui jari kelingking muncul di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Facebook ini, ini dan ini.

Narator dalam video mengatakan, jika jari kelingking bengkok mengindikasikan adanya masalah pada jantung. Video tersebut diberi keterangan:

MENARIK !! CEK ORGAN DALAMAN JANTUNG HANYA DENGAN MELIHAT JARI KELINGKING

Akun Facebook Tangkapan layar Facebook, narasi yang menyebut jari kelingking bengkok tanda seseirang terkena penyakit jantung

Hasil Cek Fakta

Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah di Rumah Sakit EMC Alam Sutera, Tangerang Selatan, Berlian Idriansyah Idris mengatakan, narasi dalam unggahan tersebut adalah hoaks.

Menurut dia, jari kelingking yang bengkok tidak mengindikasikan seseorang terkena penyakit jantung.

"Itu hoaks," ujar Berlian, Selasa (22/10/2024).

Berlian mengatakan, memang ada penyakit jantung bawaan yang salah satu tandanya bisa dilihat dari jari.

Kondisi ini adalah saat ujung jari-jari tangan membengkak atau disebut clubbing finger. Hal itu terjadi karena pembentukan jantung yang tidak sempurna sejak lahir.

"Ada penyakit jantung bawaan yang salah satu tandanya bisa diliat dari jari, tapi semua jari, bukan hanya kelingking. Jari tabuh atau clubbing finger terjadi pada penyakit jantung bawaan sianotik," ujar dia.

Hal serupa juga disampaikan oleh dokter spesialis penyakit dalam sekaligus Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), Ari Fahrial Syam.

Menurut Ari, jari kelingking yang bengkok bukan tanda seseorang terkena penyakit jantung.

"Kelingking tidak bisa menilai seseorang tersebut terkena penyakit jantung atau tidak. Oleh karena itu saya bilang itu hoaks," ujar Ari Senin (21/10/2024).

Ia menjelaskan, penyakit jantung beragam sehingga tandanya berbeda-beda. Misalnya, serangan jantung ditandai dengan nyeri dada hebat di sebelah kiri yang kemudian menjalar ke bagian tubuh belakang atau ke tangan kiri.

Kemudian penyakit jantung kronis bisa ditandai dengan sesak napas, kaki dan perut yang bengkak, lemas, serta nyeri dada.

Kesimpulan

Narasi yang mengeklaim penyakit jantung bisa dideteksi melalui jari kelingking tidak benar atau hoaks. jari kelingking yang bengkok bukan tanda seseorang seseorang terkena penyakit jantung.

Adapun penyakit jantung beragam sehingga tandanya berbeda-beda. Salah satu cirinya yakni jari tangan membengkak pada orang yang terkena penyakit jantung bawaan. 

Rujukan