(GFD-2024-23951) Cek Fakta: Hoaks Penyanyi Dangdut Iis Dahlia Meninggal Dunia pada 8 November 2024

Sumber:
Tanggal publish: 13/11/2024

Berita


Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang penyanyi dangdut Iis Dahlia meninggal dunia beredar di media sosial. Kabar tersebut disebarkan akun Facebook 8 November 2024.
Akun Facebook tersebut mengunggah postingan berisi narasi Iis Dahlia meninggal dunia pada 8 November 2024 pagi.
"Innalillahi, Iis Dahlia Meninggal Dunia Pagi Tadi, Rekan Artis Datang Melayat Baca di komentar," tulis salah satu akun Facebook.
Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 116 kali direspons dan mendapat 105 komentar dari warganet.
Benarkah kabar tentang penyanyi dangdut Iis Dahlia meninggal dunia pada 8 November 2024? Berikut penelusurannya.
 

Hasil Cek Fakta


Cek Fakta Liputan6.com menelusuri kabar tentang penyanyi dangdut Iis Dahlia meninggal dunia pada 8 November 2024. Penelusuran dilakukan dengan mengecek akun Instagram milik Iis Dahlia, @isdadahlia.
Akun Instagram @isdadahlia terpantau masih aktif mengunggah sejumlah konten. Terbaru pada 11 November 2024, akun tersebut mengunggah sebuah video. Selain itu, akun Instagram @isdadahlia masih mengunggah Insta Story.
Berikut gambar tangkapan layarnya.
"Gituu ceunahhhh ??
#walaubisa?
#happylife
#blessed," tulis akun Instagram @isdadahlia.
Penelusuran juga dilakukan dengan memasukkan kata kunci "iis dahlia meninggal dunia" ke kolom pencarian Google Search. Namun, tidak ada informasi valid yang mendukung klaim tersebut.
 

Kesimpulan


Kabar tentang penyanyi dangdut Iis Dahlia meninggal dunia pada 8 November 2024 ternyata tidak benar alias hoaks. Faktanya, tidak ada informasi valid yang mendukung klaim tersebut.

Rujukan