(GFD-2024-24002) [SALAH] Detik.com Beritakan “Pernyataan Jokowi yang Tidak Sengaja Terekam Kamera”

Sumber: Facebook
Tanggal publish: 15/11/2024

Berita

“Joko Widodo tidak menyadari bahwa kamera masih merekam dan mengatakan sesuatu yang tidak boleh didengar oleh penonton…”

Hasil Cek Fakta

Tim Pemeriksa Fakta Mafindo (TurnBackHoax) mengunjungi tautan yang tertera dalam unggahan, hasilnya mengarah ke artikel Detikfood “Keren! Wanita Ini Hadirkan Atraksi Lempar Adonan Saat Jualan Pizza”.

TurnBackHoax kemudian memasukkan kata kunci “MASYARAKAT INDONESIA MARAH BESAR!” dan “Joko Widodo tidak menyadari bahwa kamera masih merekam” (sesuai dengan teks dalam tangkapan layar yang diunggah akun Facebook “Information today” ke mesin pencari Google. Faktanya, Detik tak pernah menayangkan berita tersebut.

Terakhir, TurnBackHoax memasukkan foto tangkapan layar ke Hive Moderation. Diketahui, 94,2% konten itu merupakan rekayasa kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI).

Kesimpulan

Unggahan berisi tautan artikel Detikcom tentang “pernyataan Jokowi yang terekam kamera” adalah konten palsu (fabricated content).

Rujukan