(GFD-2024-24060) Cek Fakta: Foto Mike Tyson Berkalung Bendera Palestina Usai Melawan Jake Paul Ini Merupakan Modifikasi AI
Sumber:Tanggal publish: 19/11/2024
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan foto Mike Tyson berkalung bendera Palestina di atas ring tinju usai melawan Jake Paul. Postingan itu beredar sejak akhir pekan lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Threads. Akun itu mempostingnya pada 17 November 2024.
Dalam postingannya terdapat foto Mike Tyson di atas ring tinju mengenakan bendera Palestina di badannya.
Akun itu menambahkan narasi:
"Dia berusaha untuk membangkitkan perhatian dunia pada Palestina"
Lalu benarkah postingan foto Mike Tyson berkalung bendera Palestina di atas ring tinju usai melawan Jake Paul?
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dan tidak menemukan sumber foto yang kredibel seperti dalam postingan.
Dalam akun Instagramnya, @miketyson yang sudah bercentang biru atau terverifikasi juga tidak ditemukan foto seperti dalam postingan.
Penelusuran dilanjutkan dengan mengunggah foto tersebut ke website pendeteksi AI, Fakeimagedetector.com. Hasilnya foto tersebut diduga merupakan hasil modifikasi AI.
Foto yang sama juga kami unggah di website pendeteksi AI yang lain, Truemedia.org. Hasilnya juga sama foto tersebut diduga merupakan foto palsu hasil manipulasi AI.
Selain itu dalam duel melawan Jake Paul akhir pekan lalu, Mike Tyson juga tidak memakai celana seperti dalam postingan.
Kesimpulan
Postingan foto Mike Tyson berkalung bendera Palestina di atas ring tinju usai melawan Jake Paul adalah tidak benar. Foto dalam postingan merupakan hasil modifikasi AI.