KOMPAS.com - Di media sosial beredar sebuah video yang diklaim menampilkan bintang sepak bola Cristiano Ronaldo telah tiba di Singapura sebelum berkunjung ke Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Namun, setelah ditelusuri narasi tersebut tidak benar atau hoaks.
Sebagai konteks, Ronaldo sempat dikabarkan akan mengunjungi Kupang untuk melakukan kegiatan sosial bersama Yayasan Graha Kasih Indonesia pada Selasa (18/2/2025).
Hingga kini tidak ada informasi valid pemain berusia 40 tahun itu datang ke Indonesia.
Video yang mengeklaim Ronaldo telah tiba di Singapura sebelum berkunjung ke NTT pada Selasa (18/2/2025), salah satunya dibagikan akun Facebook ini, ini, ini, ini, dan ini.
Akun tersebut membagikan video yang menampilkan Ronaldo sedang berjalan dengan dikawal beberapa orang.
Keterangan dalam video sebagai berikut:
CR7 TIBA DI SINGAPURA SEBELUM BERKUNJUNG KE KUPANG NTT
(GFD-2025-25790) [HOAKS] Video Ronaldo Tiba di Singapura Sebelum Berkunjung ke NTT
Sumber:Tanggal publish: 20/02/2025
Berita
Hasil Cek Fakta
Setelah ditelusuri, video itu sudah beredar sejak 2023, jauh sebelum ada kabar Ronaldo akan mengunjungi Kupang, NTT pada Selasa (18/2/2025).
Video identik dengan unggahan di kanal YouTube ini. Video itu adalah momen ketika Ronaldo berkunjung ke Singapura pada Juni 2023.
Dikutip dari The Straits Times, pada Juni 2023 Ronaldo berkunjung ke Singapura untuk memberi dukungan kepada para calon atlet yang menerima beasiswa dari Singapore Olympic Foundation (SOF).
Beasiswa ini didirikan SOF pada tahun 2010 dengan sumbangan sebesar 10 juta dollar dari pengusaha Singapura, Peter Lim.
Adapun Peter Lim merupakan pemilik klub La Liga Spanyol, Valencia, yang berteman baik dengan Ronaldo.
Video identik dengan unggahan di kanal YouTube ini. Video itu adalah momen ketika Ronaldo berkunjung ke Singapura pada Juni 2023.
Dikutip dari The Straits Times, pada Juni 2023 Ronaldo berkunjung ke Singapura untuk memberi dukungan kepada para calon atlet yang menerima beasiswa dari Singapore Olympic Foundation (SOF).
Beasiswa ini didirikan SOF pada tahun 2010 dengan sumbangan sebesar 10 juta dollar dari pengusaha Singapura, Peter Lim.
Adapun Peter Lim merupakan pemilik klub La Liga Spanyol, Valencia, yang berteman baik dengan Ronaldo.
Kesimpulan
Video yang mengeklaim Ronaldo telah tiba di Singapura sebelum berkunjung ke NTT tidak benar atau hoaks.
Faktanya, video itu adalah momen ketika Ronaldo berada di Singapura pada 2023, jauh sebelum ada kabar bahwa ia akan ke Kupang, NTT pada Selasa (18/2/2025).
Pada 2023, Ronaldo berkunjung ke Singapura untuk memberi dukungan kepada para calon atlet penerima beasiswa Singapore Olympic Foundation (SOF).
Faktanya, video itu adalah momen ketika Ronaldo berada di Singapura pada 2023, jauh sebelum ada kabar bahwa ia akan ke Kupang, NTT pada Selasa (18/2/2025).
Pada 2023, Ronaldo berkunjung ke Singapura untuk memberi dukungan kepada para calon atlet penerima beasiswa Singapore Olympic Foundation (SOF).
Rujukan
- https://www.facebook.com/reel/645350754648848
- https://www.facebook.com/watch/?v=1364688448295743&rdid=BQOSbHr5YMZuuKYq
- https://www.facebook.com/reel/1306868763698091
- https://www.facebook.com/reel/3004774669688952
- https://www.facebook.com/reel/1030889948865241
- https://www.youtube.com/shorts/6nU63QV_xYI
- https://www.straitstimes.com/sport/football/superstar-footballer-cristiano-ronaldo-to-visit-singapore-in-june
- https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D