KOMPAS.com - Di media sosial beredar video yang dinarasikan banjir memasuki area lantai 1 Sentra Grosir Cikarang (SGC) di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu perlu diluruskan karena informasinya keliru.
Video dinarasikan banjir memasuki lantai 1 SGC dibagikan oleh akun Facebook ini pada Selasa (4/3/2025). Berikut narasi yang dibagikan:
Besty kejadian hari ini lokasi SGC cikarangBanjir smpe air masuk ke lantai 1Ya allah semoga cepet surut banjir ya
Screenshot Konteks keliru, video ini adalah banjir memasuki Mal Mega Bekasi, bukan SGC
(GFD-2025-25998) [KLARIFIKASI] Video Perlihatkan Banjir di Mega Bekasi Hypermall, Bukan SGC Cikarang
Sumber:Tanggal publish: 06/03/2025
Berita
Hasil Cek Fakta
Tim Cek Fakta Kompas.com menelusuri video itu menggunakan Google Lens. Hasilnya, video yang sama ditemukan di unggahan akun Instagram radarbandung.id, Selasa (4/3/2025).
Menurut takarir (caption) yang dicantumkan, video itu adalah kepanikan pengunjung dan pedagang saat air banjir memasuki mal di kawasan Bekasi, Jawa Barat.
Hasil penelusuran Google Lens juga mengarah ke artikel Koran Jakarta, Selasa (4/3/2025). Menurut artikel tersebut, peristiwa dalam video terjadi di lantai 1 Mega Bekasi Hypermall.
Pemberitaan dari berbagai media, seperti Detik.com dan CNN, juga menyebutkan bahwa video itu adalah peristiwa banjir memasuki lantai 1 Mega Bekasi Hypermall.
Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Dedi Herdiana mengonfirmasi kepada Detik.com bahwa banjir masuk ke mal tersebut. Informasi itu didapat dari lurah setempat.
"Info terakhir betul. Tapi saya belum cek. Tapi info terakhir dari lurah dan semuanya benar," kata Dedi dikutip dari Detik.com, Selasa (4/3/2025).
Menurut takarir (caption) yang dicantumkan, video itu adalah kepanikan pengunjung dan pedagang saat air banjir memasuki mal di kawasan Bekasi, Jawa Barat.
Hasil penelusuran Google Lens juga mengarah ke artikel Koran Jakarta, Selasa (4/3/2025). Menurut artikel tersebut, peristiwa dalam video terjadi di lantai 1 Mega Bekasi Hypermall.
Pemberitaan dari berbagai media, seperti Detik.com dan CNN, juga menyebutkan bahwa video itu adalah peristiwa banjir memasuki lantai 1 Mega Bekasi Hypermall.
Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Dedi Herdiana mengonfirmasi kepada Detik.com bahwa banjir masuk ke mal tersebut. Informasi itu didapat dari lurah setempat.
"Info terakhir betul. Tapi saya belum cek. Tapi info terakhir dari lurah dan semuanya benar," kata Dedi dikutip dari Detik.com, Selasa (4/3/2025).
Kesimpulan
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video dinarasikan banjir memasuki lantai 1 Sentra Grosir Cikarang perlu diluruskan.
Video itu dibagikan dengan konteks keliru. Peristiwa dalam video adalah banjir memasuki lantai 1 Mega Bekasi Hypermall pada Selasa (4/3/2025), bukan SGC.
Video itu dibagikan dengan konteks keliru. Peristiwa dalam video adalah banjir memasuki lantai 1 Mega Bekasi Hypermall pada Selasa (4/3/2025), bukan SGC.
Rujukan
- https://www.facebook.com/reel/1373949297374900
- https://www.instagram.com/radarbandung.id/reel/DGxHsjkzKqg/
- https://koran-jakarta.com/parkiran-dan-basement-mal-mega-bekasi-terendam-pengunjung-terjebak
- https://news.detik.com/berita/d-7806112/banjir-masuk-mal-mega-bekasi-pengunjung-lari-berhamburan
- https://www.cnnindonesia.com/nasional/20250304125109-24-1204857/video-banjir-bekasi-air-masuk-mal-bikin-panik-pengunjung
- https://news.detik.com/berita/d-7806112/banjir-masuk-mal-mega-bekasi-pengunjung-lari-berhamburan
- https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D