(GFD-2024-21165) Hoaks Konten Bagi-Bagi Uang Mencatut Raffi Ahmad
Sumber:Tanggal publish: 17/07/2024
Berita
Unggahan tersebut pertama kali dipublikasikan pada 9 Juli 2024 oleh akun bernama "Raffi Nagita", yang menggunakan foto profil Raffi Ahmad. Dalam video singkat berformat reels tersebut, terdapat keterangan, "Saya transfer sekarang 15.000.000 tanpa diundi," di bagian bawah video. Sementara Raffi terlihat berbicara dalam video tersebut.
"Kalian mau hadiah apa? Kita akan kasih. Bisa jadi rumah, mobil, motor, uang, emas, mesin cuci, tv, apapun itu," begitu kata Raffi dalam video.let gpt_inline3 = window.googletag || {cmd: []};gpt_inline3.cmd.push(function() {gpt_inline3.defineSlot('/22201407306/tirto-desktop/inline-3', [[336, 280], [300, 250]], 'gpt-inline3-passback').addService(gpt_inline3.pubads());gpt_inline3.pubads().enableSingleRequest();gpt_inline3.pubads().collapseEmptyDivs();gpt_inline3.enableServices();gpt_inline3.display('gpt-inline3-passback');});#gpt-inline3-passback{text-align:center;}
Menariknya, terdapat suara perempuan, seperti suara Nagita Slavina, istri Raffi, kemudian menimpali. Namun, dalam video, tidak terlihat sosok Nagita sama sekali. Suara Raffi dalam video juga tidak sinkron dengan gerakan mulutnya.
Sampai dengan Rabu (17/7/2024), video tersebut telah mengumpulkan lebih dari 223 ribu penonton. Selain itu, reels tersebut sudah mendapat lebih dari 8 ribu tanda suka (likes), lebih dari 7 ribu komentar dan dibagikan ulang sebanyak 129 kali.
Tirto juga menemukan unggahan serupa dari akun tersebut. Ada yang menggunakan video yang sama, dan ada juga yang menggunakan modus berbeda namun sama-sama menyebar klaim bahwa Raffi membagi-bagikan uang.
Lalu, bagaimana kebenarannya? Apakah benar Raffi Ahmad membuat konten bagi-bagi uang?
Hasil Cek Fakta
Akun resmi Raffi Ahmad di Facebook juga sempat membuat pernyataan bagi pengikutnya untuk berhati-hati dengan modus penipuan.
"Hati hati penipuan atas nama RANS ya guys, sudah banyak korbannya, demi keamanan bersama mohon untuk tidak memberikan nomor HP kalian atau informasi pribadi di kolom komentar Facebook maupun Instagram yg tidak ada hubungannya dengan live video giveaway," begitu bunyi pesan dari akun tersebut.
Kami juga menyusuri akun Instagram resmi @raffinagita1717. Akun tersebut juga telah memiliki centang biru. Di akun tersebut, tidak ditemukan konten bagi-bagi uang.
Di akun Instagram resmi tersebut, Tirto menemukan video dengan latar serupa unggahan bagi-bagi uang di Facebook. Terlihat Raffi Ahmad yang berkepala plontos dan mengenakan baju merah berbicara di depan kamera. Pada konten Instagram tersebut, Raffi mempromosikan sebuah merk kopi, yakni Kapal Api, dan tidak membahas sama sekali soal membagi-bagikan uang Rp15 juta.
Kembali ke unggahan bagi-bagi uang di Facebook, akun "Raffi Nagita" yang menyebarkan unggahan, tidak memiliki tanda centang biru. Unggahan-unggahan di akun tersebut juga semuanya berisikan video soal Raffi Ahmad atau Nagita Slavina yang membagi-bagikan uang atau hadiah. Tidak terdapat konten lain soal aktivitas Raffi ataupun Nagita seperti akun media sosial resmi mereka lainnya.
Terindikasi ini adalah akun palsu yang mencoba meniru Raffi Ahmad. Detail dari halaman akun Facebook tersebut juga menyebut kalau akun tersebut baru dibuat pada Oktober 2023. Sementara akun resmi Raffi Ahmad di Facebook telah dibuat sejak tahun 2015.
Kesimpulan
Unggahan di Facebook dibuat oleh akun yang meniru Raffi Ahmad. Akun media sosial Raffi Ahmad telah bercentang biru tanda verified. Di akun-akun mereka tidak ada konten soal bagi-bagi uang Rp15 juta tanpa diundi.
Video yang digunakan di Facebook adalah hasil suntingan. Video aslinya Raffi Ahmad mempromosikan sebuah merk kopi dan tidak menyebut sama sekali soal bagi-bagi uang Rp15 juta.
Rujukan
- https://www.facebook.com/reel/802875238658166
- https://www.facebook.com/reel/457983023751885
- https://www.facebook.com/RaffiAhmadLagi?locale=id_ID
- https://www.facebook.com/RaffiAhmadLagi/posts/1738109729662445?_rdc=2&_rdr
- https://www.instagram.com/raffinagita1717/
- https://www.instagram.com/reel/C9CrsLeP4WR/