Debat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tahun 2024 (Debat Pilgub Jatim 2024) berlangsung di Graha Unesa Surabaya, Jumat (18/10/2024) malam. Cagub Jatim nomor urut 1 Luluk Nur Hamidah menyebut jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.
Inilah pernyataan lengkap yang disampaikan Luluk Nur Hamidah dalam Debat Pilgub Jatim 2024:
Rekan kami ibu Khofifah dan juga Ibu Risma telah mendapatkan kepercayaan dari rakyat Jawa Timur, mereka berdua pernah menjadi Menteri Sosial Bersama. Namun demikian, kondisi Jawa Timur sebagaimana yang kita rasakan dan kita ketahui bahwa jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia.
(GFD-2024-23476) CEK FAKTA: Debat Pilgub Jatim 2024, Luluk Nur Hamidah Sebut Jumlah Penduduk Miskin di Jatim Tertinggi di Indonesia, Benarkah?
Sumber:Tanggal publish: 18/10/2024
Berita
Hasil Cek Fakta
Hasil penelusuran tim Cek Fakta TIMES Indonesia bahwa pernyataan yang disampaikan cagub Luluk Nur Hamidah tentang jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesia, benar.
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, jumlah pemduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa. Jumlah ini tertinggi di Indonesia.
Sumber: https://sumsel.bps.go.id/id/statistics-table/2/NTg4IzI=/jumlah-penduduk-miskin-menurut-provinsi.html#:~:text=448-,Jawa%20Timur,-4.189
Masih berdasarkan data BPS, jumlah penduduk miskin di Jatim pada 2023 adalah 10,35 persen. Angka ini lebih tinggi dari angka kemiskinan nasional yang sebesar 9,36 persen.
Sumber: https://www.bps.go.id/id/statistics-table/2/MTkyIzI=/persentase-penduduk-miskin--maret-2024.html#:~:text=%2D-,JAWA%20TIMUR,-7%2C12
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2023, jumlah pemduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa. Jumlah ini tertinggi di Indonesia.
Sumber: https://sumsel.bps.go.id/id/statistics-table/2/NTg4IzI=/jumlah-penduduk-miskin-menurut-provinsi.html#:~:text=448-,Jawa%20Timur,-4.189
Masih berdasarkan data BPS, jumlah penduduk miskin di Jatim pada 2023 adalah 10,35 persen. Angka ini lebih tinggi dari angka kemiskinan nasional yang sebesar 9,36 persen.
Sumber: https://www.bps.go.id/id/statistics-table/2/MTkyIzI=/persentase-penduduk-miskin--maret-2024.html#:~:text=%2D-,JAWA%20TIMUR,-7%2C12
Kesimpulan
Pernyataan Cagub Luluk Nur Hamidah dalam debat Pilgub Jatim 2024 yang menyebut jumlah penduduk miskin di Jawa Timur tertinggi di Indonesi, benar. Berdasarkan dData BPS tahun 2023, jumlah penduduk miskin di Jatim sebesar 4,198 juta jiwa, menjadi yang tertinggi di Indonesia.
Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktifitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur
Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.
Sebagai informasi dalam Debat Pilgub Jatim 2024 sesi pertama ini mengusung tema Transformasi Sosial dan Peningkatan Produktifitas Sumber Daya Lokal Untuk Kesejahteraan Masyarakat Jawa Timur
Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk lebih selektif menerima informasi atau menyebarkan informasi yang benar.