(GFD-2025-26931) Cek Fakta: Link Pendaftaran Pegawai Koperasi Desa Merah Putih

Sumber:
Tanggal publish: 13/05/2025

Berita



Murianews, Kudus – Beredar tautan yang diklaim sebagai link pendaftaran pegawai koperasi desa merah putih. Jangan keburu daftar ya, yuk cek faktanya lebih dulu.



Tautan itu beredar di Facebook. Salah satunya disertakan dalam unggahan akun Facebook bernama Lowongan Kerja Terbaru, Sabtu (10/5/2025).



”Rekrutmen Pegawai Koperasi Desa Merah Putih,” tulis akun tersebut, seperti dikutip Selasa (13/5/2025).



Dalam unggahan itu disebutkan, lowongan tersebut berlaku untuk umum. Layaknya sebuah lowongan pekerjaan, unggahan itu juga disertai sejumlah persyaratan.



Masyarakat yang tertarik kemudian diminta mengeklik website pendaftaran yang ada di bio profil akun tersebut, yakni ”https://idcom.short.gy/rekrutmenpengawaikoperasidesa”.



Untuk melihat unggahan tersebut dapat klik di sini. Adapun tangkap layar situs yang diklaim link pendaftaran pegawai Koperasi Desa Merah Putih sebagai berikut.



Tangkap layar situs yang diklaim link pendaftaran pegawai Koperasi Desa Merah Putih. (Dok. Murianews)

Hasil Cek Fakta





Tim Cek Fakta Murianews.com kemudian menelusuri link tersebut dengan mencoba mengeklik tautan yang disertakan dalam unggahan itu.



Hasilnya, link tersebut tidak mengarah ke situs resmi milik Kementerian Koperasi. Pengunjung diminta mengisi data diri seperti nama sesuai KTP dan nomor telegram.



Link tersebut diduga upaya kejahatan phising atau penipuan online. Kejahatan itu biasanya akan mencuri data pribadi hingga penipuan.



Setelah ditelusuri Kembali, Instagram Kementerian Koperasi menyebutkan informasi terkait rekrutmen pegawai Koperasi Desa Merah Putih merupakan hoaks.



Selengkapnya dapat klik tautan ini.



Kesimpulan…

Kesimpulan



Berdasarkan hasil penelusuran yang dilakukan, narasi pendaftaran pegawai Koperasi Desa Merah Putih dengan tautan link pendaftaran merupakan konten disinformasi dengan jenis fabricated content alias konten palsu.



Kementerian Koperasi Republik Indonesia menyebutkan, beredar informasi terkait rekrutmen pegawai Koperasi Desa Merah Putih di media sosial, informasi tersebut tidak benar dan termasuk hoaks.