(GFD-2020-5421) [SALAH] Video Pembakaran Kedubes Prancis di Sudan

Sumber: Facebook
Tanggal publish: 01/11/2020

Berita

Beredar video yang diklaim pembakaran kedutaan besar Prancis di Sudan. Video ini disebarkan akun Facebook Спокойная Душа pada 27 Oktober 2020.

Hasil Cek Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri sebuah video yang diklaim pembakaran kedutaan besar Prancis di Sudan. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah gambar tangkapan layar dari video tersebut ke Google Reverse Image.

Hasilnya terdapat beberapa artikel yang menjelaskan mengenai video tersebut. Satu di antaranya artikel berjudul "Rioters besiege British, German and US embassies in Khartoum" yang dimuat situs theguardian.com pada 14 September 2012 silam.

Liputan6.com juga menemukan video serupa yang dimuat Channel YouTube CNN pada 14 September 2012 silam. Video berdurasi 1 menit 33 detik itu bertajuk "Sudan protesters storm German Embassy".

Kesimpulan

Video yang diklaim pembakaran kedutaan besar Prancis di Sudan ternyata tidak benar. Video yang disebarkan akun Facebook Спокойная Душа merupakan rekaman peristiwa kerusuhan di Khartoum, Sudan pada September 2012 lalu. Gedung yang dirusak dalam video tersebut merupakan gedung kedutaan besar Jerman.

Rujukan