"Gereja Haramkan Vaksin kok MUI Halalkan?
Gereja saja menyerukan tolak umat kristiani menolak vaksin...
Sementara gerombolan ulama2 pendukung rezim mengatakan aman dan halal. Mereka tunduk dan manut saja ke rezim yg berkuasa...Waspadalah sayangi nyawa kita.."
Gereja haramkan vaksin
Gereja Haramkan Vaksin, MUI Halalkan Vaksin
(GFD-2021-6170) [Cek Fakta] Gereja Haramkan Vaksin? Ini Faktanya
Sumber: whatsapp.comTanggal publish: 23/01/2021
Berita
Hasil Cek Fakta
Dari penelusuran kami, klaim bahwa gereja mengharamkan vaksinasi, adalah salah. Faktanya organisasi yang menaungi banyak gereja resmi di Indonesia, justru mengimbau gereja dan jemaatnya mengikuti program vaksinasi.
Pertama, Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI). Dalam situs resmi mereka, PGI mengimbau gereja-gereja memberikan dukungan optimal terhadap pelaksanaan vaksinasi oleh pemerintah.
Kedua, Konferensi Waligereja Indonesia (KWI). Salah satu tokoh dari KWI, Romo Agustinus Heri Widodo juga meminta semua pihak mau menerima vaksin covid-19. Pasalnya, penerimaan terhadap vaksin sama dengan pembelaan terhadap negara.
Bahkan tokoh PGI dan KWI serta Ikatan Dokter Indonesia (IDI) ikut dalam vaksinasi perdana di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 13 Januari 2021. Mereka adalah Ronal Tapilatu dari PGI, Agustinus Heri dari KWI dan Daeng M. Faqih dari IDI.
Pertama, Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia (PGI). Dalam situs resmi mereka, PGI mengimbau gereja-gereja memberikan dukungan optimal terhadap pelaksanaan vaksinasi oleh pemerintah.
Kedua, Konferensi Waligereja Indonesia (KWI). Salah satu tokoh dari KWI, Romo Agustinus Heri Widodo juga meminta semua pihak mau menerima vaksin covid-19. Pasalnya, penerimaan terhadap vaksin sama dengan pembelaan terhadap negara.
Bahkan tokoh PGI dan KWI serta Ikatan Dokter Indonesia (IDI) ikut dalam vaksinasi perdana di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu 13 Januari 2021. Mereka adalah Ronal Tapilatu dari PGI, Agustinus Heri dari KWI dan Daeng M. Faqih dari IDI.
Kesimpulan
Klaim bahwa gereja mengharamkan vaksinasi, adalah salah. Faktanya organisasi yang menaungi banyak gereja resmi di Indonesia, justru mengimbau gereja dan jemaatnya mengikuti program vaksinasi.
Informasi ini masuk kategori hoaks jenis misleading content (konten menyesatkan). Misleading terjadi akibat sebuah konten dibentuk dengan nuansa pelintiran untuk menjelekkan seseorang maupun kelompok. Konten jenis ini dibuat secara sengaja dan diharap mampu menggiring opini sesuai dengan kehendak pembuat informasi.
Misleading content dibentuk dengan cara memanfaatkan informasi asli, seperti gambar, pernyataan resmi, atau statistik, akan tetapi diedit sedemikian rupa sehingga tidak memiliki
hubungan dengan konteks aslinya.
Informasi ini masuk kategori hoaks jenis misleading content (konten menyesatkan). Misleading terjadi akibat sebuah konten dibentuk dengan nuansa pelintiran untuk menjelekkan seseorang maupun kelompok. Konten jenis ini dibuat secara sengaja dan diharap mampu menggiring opini sesuai dengan kehendak pembuat informasi.
Misleading content dibentuk dengan cara memanfaatkan informasi asli, seperti gambar, pernyataan resmi, atau statistik, akan tetapi diedit sedemikian rupa sehingga tidak memiliki
hubungan dengan konteks aslinya.
Rujukan
- https://pgi.or.id/imbauan-pastoral-pgi-terkait-vaksinasi/
- https://nasional.kompas.com/berita/10410371-kwi-jangan-takut-dan-jangan-ragu-terima-vaksin-covid-19?page=all
- https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/yKXD1eXK-video-alfian-tanjung-sebut-pendeta-dan-gereja-larang-vaksinasi-ini-faktanya
- https://nasional.tempo.co/read/1422749/ini-daftar-tokoh-yang-disuntik-vaksin-covid-19-perdana-bareng-jokowi
- https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ob33zE0b-gereja-haramkan-vaksin-ini-faktanya