[KLARIFIKASI] Klarifikasi Dinas Kesehatan Kota Palopo Terkait Isu Beredarnya Obat Kedaluwarsa
Sumber: sindonews.comTanggal publish: 11/05/2018
Berita
Berisikan klarifikasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palopo, Sulawesi Selatan atas isu obat kedaluwarsa.
Hasil Cek Fakta
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palopo, Sulawesi Selatan, memberikan klarifikasi atas isu beredarnya obat kedaluwarsa di kota tersebut. Dilansir dari sindonews.com dan sulselsatu.com, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes), Ishak Iskandar, menegaskan bahwa isu tersebut tidak benar. “Kami jamin obat yang didistribusikan kualitasnya bagus, tidak ada yang kedaluwarsa seperti yang dituduhkan orang tertentu akhir-akhir ini. Peredaran obat-obatan di Palopo dikontrol dan diawasi hingga sampai ke masyarakat,” tegasnya.
Rujukan
[KLARIFIKASI] Proyek Meikarta Diberhentikan
Sumber: facebook.comTanggal publish: 09/05/2018
Berita
Beredar informasi di media sosial yang menyebutkan bahwa proyek pembangunan unit di Meikarta diberhentikan, yang ramai diperbincangkan oleh warganet.
Informasi tersebut berisi tentang adanya kisruh mengenai biaya iklan yang menyebabkan investor asal China hengkang, pelepasan saham, hingga PT Total Bangun Persada Tbk selaku kontraktor pelaksana yang menghentikan pekerjaannya.
Sementara itu, beredar informasi terkait PT Total Bangun Persada Tbk disertai dengan “memo internal” yang ditujukan kepada 15 sub-kontraktor untuk menghentikan sementara kegiatan konstruksi per Senin 30 April 2018 sampai waktu yang akan diinformasikan kemudian.
Informasi tersebut berisi tentang adanya kisruh mengenai biaya iklan yang menyebabkan investor asal China hengkang, pelepasan saham, hingga PT Total Bangun Persada Tbk selaku kontraktor pelaksana yang menghentikan pekerjaannya.
Sementara itu, beredar informasi terkait PT Total Bangun Persada Tbk disertai dengan “memo internal” yang ditujukan kepada 15 sub-kontraktor untuk menghentikan sementara kegiatan konstruksi per Senin 30 April 2018 sampai waktu yang akan diinformasikan kemudian.
Hasil Cek Fakta
Direktur Komunikasi Publik Lippo Group Danang Kemayan Jati membantah informasi pelepasan saham, dan juga pekerjaan konstruksi yang diisukan berhenti.
Menurut dia, visi Lippo Group dalam pembangunan dan pengembangan adalah kemitraaan. Sejak awal, Lippo Group tidak pernah mengklaim memiliki 100 persen saham Meikarta.
"Jadi, kalau ada yang bilang jual saham sekarang ini, itu hoaks. Kepemilikan Lippo Group tidak berubah, masih 50 persen," sebut Danang kepada Kompas.com, Selasa (8/5/2018).
Terhadap informasi ini, PT Total Bangun Persada Tbk telah mengklarifikasinya melalui rilis yang dikeluarkan pada 1 Mei 2018 dan ditandatangani Sekretaris Perusahaan Mahmilan Sugiyo Warsana.
Menurut Mahmilan, perseroan mendapatkan kepercayaan untuk pekerjaan finishing di Tower EF pada Proyek Orange County.
Pada setiap pekerjaan konstruksi, perseroan senantiasa menjaga kualitas bangunan, keamanan, dan keselamatan di area proyek, termasuk di dalamnya memastikan pekerjaan yang dilaksanakan memenuhi persyaratan agar pembangunan dapat berjalan sesuai dengan mutu, waktu, dan biaya yang telah disepakati dengan pelanggan.
Pekerjaan finishing di Tower EF, Orange County, dimulai sejak 1 November 2017.
Menurut dia, visi Lippo Group dalam pembangunan dan pengembangan adalah kemitraaan. Sejak awal, Lippo Group tidak pernah mengklaim memiliki 100 persen saham Meikarta.
"Jadi, kalau ada yang bilang jual saham sekarang ini, itu hoaks. Kepemilikan Lippo Group tidak berubah, masih 50 persen," sebut Danang kepada Kompas.com, Selasa (8/5/2018).
Terhadap informasi ini, PT Total Bangun Persada Tbk telah mengklarifikasinya melalui rilis yang dikeluarkan pada 1 Mei 2018 dan ditandatangani Sekretaris Perusahaan Mahmilan Sugiyo Warsana.
Menurut Mahmilan, perseroan mendapatkan kepercayaan untuk pekerjaan finishing di Tower EF pada Proyek Orange County.
Pada setiap pekerjaan konstruksi, perseroan senantiasa menjaga kualitas bangunan, keamanan, dan keselamatan di area proyek, termasuk di dalamnya memastikan pekerjaan yang dilaksanakan memenuhi persyaratan agar pembangunan dapat berjalan sesuai dengan mutu, waktu, dan biaya yang telah disepakati dengan pelanggan.
Pekerjaan finishing di Tower EF, Orange County, dimulai sejak 1 November 2017.
Rujukan
[HOAKS] Pelayanan SIM Libur Selama 2 Minggu
Sumber: facebook.comTanggal publish: 09/05/2018
Berita
Tolong disebarkan ..
Bagi yang punya SIM dgn masa berlaku Juni 2018, sebaiknya segera ajukan perpanjangan sekarang karena mulai tgl 11 Juni 2018 layanan perpanjangan sim akan ditutup selama 2 minggu. Kalau SIM terlanjur mati harus bikin baru lagi ya...
Biasanya lebaran libur panjang.
Coba dicek Sim nya sampe tgl berapa.
Kalo sekitar liburan mendingan diperpanjang sebelum 11 Juni.
Catatan : Lewat waktu 1 hari harus bikin SIM baru
Trims
Bagi yang punya SIM dgn masa berlaku Juni 2018, sebaiknya segera ajukan perpanjangan sekarang karena mulai tgl 11 Juni 2018 layanan perpanjangan sim akan ditutup selama 2 minggu. Kalau SIM terlanjur mati harus bikin baru lagi ya...
Biasanya lebaran libur panjang.
Coba dicek Sim nya sampe tgl berapa.
Kalo sekitar liburan mendingan diperpanjang sebelum 11 Juni.
Catatan : Lewat waktu 1 hari harus bikin SIM baru
Trims
Hasil Cek Fakta
Sempat beredar di media sosial informasi yang menyebutkan pelayanan Surat Izin Mengemudi (SIM) akan libur selama dua minggu sejak tanggal 11 Juni 2018. Menanggapi hal tersebut, detik.com, liputan6.com, merdeka.com, solotrust.com, dan medcom.id, Direktur Registrasi dan Identifikasi (Regident) Korps Lalu Lintas Polri, Kombes Halim Pagarra menegaskan, informasi layanan SIM libur dua minggu tidak benar.
“Ini hoaks. Yang benar, pelayanan SIM tetap buka atau tidak tutup selama dua minggu,” ujar Halim.
Halim menjamin, bagi masyarakat yang SIM-nya mati saat libur tidak perlu khawatir harus membuat SIM baru. Sebab, Halim mengatakan, masih diberikan toleransi waktu perpanjangan di hari berikutnya (saat hari kerja).
“Pada hari libur pun, kami akan tetap buka. Namun jika ada SIM yang mati pada saat hari libur, kami pun memberikan toleransi. Inilah pelayanan prima dari kami,” pungkasnya. Halim pun mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah mempercayai kabar atau pesan berantai dari media sosial yang belum tentu teruji kebenarannya.
“Ini hoaks. Yang benar, pelayanan SIM tetap buka atau tidak tutup selama dua minggu,” ujar Halim.
Halim menjamin, bagi masyarakat yang SIM-nya mati saat libur tidak perlu khawatir harus membuat SIM baru. Sebab, Halim mengatakan, masih diberikan toleransi waktu perpanjangan di hari berikutnya (saat hari kerja).
“Pada hari libur pun, kami akan tetap buka. Namun jika ada SIM yang mati pada saat hari libur, kami pun memberikan toleransi. Inilah pelayanan prima dari kami,” pungkasnya. Halim pun mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah mempercayai kabar atau pesan berantai dari media sosial yang belum tentu teruji kebenarannya.
Rujukan
- https://oto.detik.com/berita/4010976/awas-hoax-pelayanan-sim-tetap-buka-di-juni-2018
- https://www.liputan6.com/news/read/3515052/polri-layanan-perpanjangan-sim-libur-2-pekan-saat-lebaran-hoax
- https://www.merdeka.com/jakarta/kabar-loket-perpanjangan-sim-libur-2-pekan-saat-lebaran-polisi-pastikan-hoax.html
- http://www.solotrust.com/read/6391/Muncul-Pesan-Berantai-Imbauan-Perpanjangan-SIM-Sebelum-Juni-2018-Benar-Atau-Hoaks-
- https://www.medcom.id/nasional/peristiwa/9K544rak-kabar-layanan-perpanjangan-sim-libur-hoaks
[KLARIFIKASI] Salat Diiringi Musik Dugem di Aceh
Sumber: instagram.comTanggal publish: 08/05/2018
Berita
Sebuah video di media sosial yang memperlihatkan seorang pemuda sedang melakukan gerakan salat diiringi musik elektronik alias dugem, membuat geger warganet.
Video yang telah viral tersebut salah satunya diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii, Senin (7/5). Unggahan itu disertai oleh tulisan,“Sholat kok dibuat gitu to #miris moralmu nak.”
Potongan video viral itu direkam di acara Pekan Ekonomi Kreatif Banda Aceh 2018.
Video yang telah viral tersebut salah satunya diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii, Senin (7/5). Unggahan itu disertai oleh tulisan,“Sholat kok dibuat gitu to #miris moralmu nak.”
Potongan video viral itu direkam di acara Pekan Ekonomi Kreatif Banda Aceh 2018.
Hasil Cek Fakta
Kepala Sekolah SMP Luar Biasa (LB) Bukesra Banda Aceh, memberikan klarifikasinya untuk meluruskan informasi yang beredar di media sosial, terkait aksi dari siswanya tersebut.
Berikut klarifikasinya:
Bismillahirrohmanirrohim
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Saya atas nama kepala sekolah SMPLB Bukesra ingin mengklarifikasi tentang video yang telah viral di media sosial. Video tersebut sudah dipotong dan tidak sesuai dengan aslinya. Sebenarnya video tersebut sudah ada potongan-potongan dari oknum yang tidak bertanggung jawab.
Sebenarnya yang tampil adalaah siswa kami anak tuna rungu. Tolong jangan korbankan anak kami, karena anak kami merasa terganggu dan trauma.
Kami mohon maaf mungkin ketidaksesuaian pemilihan lagu dan tema. Meskipun kami telah menampilkan di event-event tingkat nasional dengan tema yang sama. Ini merupakan pelajaran kami ke depan, sekali lagi kami mohon maaf sebesar-besarnya, karena tidak ada niat sedikit pun untuk penghinaan agama.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Berikut klarifikasinya:
Bismillahirrohmanirrohim
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Saya atas nama kepala sekolah SMPLB Bukesra ingin mengklarifikasi tentang video yang telah viral di media sosial. Video tersebut sudah dipotong dan tidak sesuai dengan aslinya. Sebenarnya video tersebut sudah ada potongan-potongan dari oknum yang tidak bertanggung jawab.
Sebenarnya yang tampil adalaah siswa kami anak tuna rungu. Tolong jangan korbankan anak kami, karena anak kami merasa terganggu dan trauma.
Kami mohon maaf mungkin ketidaksesuaian pemilihan lagu dan tema. Meskipun kami telah menampilkan di event-event tingkat nasional dengan tema yang sama. Ini merupakan pelajaran kami ke depan, sekali lagi kami mohon maaf sebesar-besarnya, karena tidak ada niat sedikit pun untuk penghinaan agama.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Rujukan
Halaman: 6153/6167