Cek Fakta: Tidak Benar dalam Video ini Rekaman Satelit Gempa di Cianjur
Sumber: liputan6.comTanggal publish: 30/11/2022
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video yang diklaim rekaman satelit gempa di Cianjur, Jawa Barat beredar di media sosial. Video tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 24 November 2022.
Video berdurasi 1 menit 15 detik itu memperlihatkan rekaman citra satelit suatu daerah yang luluh lantak akibat pergerakan tanah. Video tersebut kemudian dikaitkan dengan rekaman satelit gempa di Cianjur, Jawa Barat.
"FHOTO satelit..
Pergerakan tanah...gempa di Cianjur..west Java Indonesia," tulis salah satu akun Facebook.
Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 4 kali dibagikan dan mendapat 3 komentar dari warganet.
Benarkah video tersebut merupakan rekaman satelit gempa di Cianjur, Jawa Barat? Berikut penelusurannya.
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video yang diklaim rekaman satelit gempa di Cianjur, Jawa Barat. Penelusuran dilakukan dengan memasukkan kata kunci "citra satelit gempa" di kolom pencarian situs berbagi video YouTube.
Hasilnya terdapat video identik yang dimuat channel YouTube KOMPASTV pada 6 Oktober 2018. Video tersebut berjudul "Begini Citra Satelit Likuifasi Tanah di Petobo".
Berikut gambar tangkapan layarnya:
"Usai gempa yang mengguncang Palu dan Donggala, terjadi fenomena likuifaksi tanah di komplek perumahan Petobo, Sulawesi Tengah.
Dalam video, dapat dilihat dengan jelas bagaimana pemukiman warga diseret oleh lumpur akibat dari likuifaksi.
Likuifaksi merupakan perubahan tanah yang padat menjadi likuid. Fenomena ini biasanya terjadi pasca-bencana gempa bumi," tulis channel YouTube KOMPASTV.
Kesimpulan
Video yang diklaim rekaman satelit gempa di Cianjur, Jawa Barat ternyata tidak benar. Faktanya, video tersebut merupakan citra satelit likuifasi tanah di Petobo, Sulawesi Tengah pada Oktober 2018 lalu.
Rujukan
Cek Fakta: Tidak Benar dalam Video ini Rekaman Bencana Longsor di Cianjur
Sumber: liputan6.comTanggal publish: 29/11/2022
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video yang diklaim rekaman bencana longsor di Cianjur, Jawa Barat beredar di media sosial. Video tersebut disebarkan salah satu akun Facebook pada 24 November 2022.
Video berdurasi 1 menit 44 detik itu memperlihatkan sebuah tebing mengalami longsor. Bahkan, sebuah jalan raya yang berada di daerah tebing ikut runtuh.
Video tersebut berisi narasi yang mengaitkan bahwa longsor itu terjadi di Jalan Cipanas-Cianjur, Jawa Barat.
"jln cipanas-cianjur sblm sate sinta, tapal kuda, cugenang, cianjur. Pray for cianjur semoga sepat pulih," demikian narasi dalam video tersebut.
"Terekam, longsor sebelum sate Sinta.. #cianjur," tulis salah satu akun Facebook.
Konten yang disebarkan akun Facebook tersebut telah 183 kali ditonton dan mendapat respons dari sejumlah warganet.
Benarkah dalam video tersebut merupakan rekaman bencana longsor di Cianjur, Jawa Barat? Berikut penelusurannya.
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri video yang diklaim rekaman bencana longsor di Cianjur, Jawa Barat. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah gambar tangkapan layar dari video tersebut ke situs Google Images.
Hasilnya terdapat video identik di situs berbagi video YouTube. Satu di antaranya video berjudul "Watch: Road collapses during dramatic landslide in Himachal Pradesh’s Sirmaur" yang diunggah channel YouTube Hindustan Times pada 31 Juli 2021.
Berikut gambar tangkapan layarnya:
Channel YouTube Hindustan Times menuliskan narasi bahwa video tersebut merupakan peristiwa tanah longsor di Sirmaur Himachal Prades, India pada Juli 2021 lalu.
Jalan tersebut dilaporkan ambruk setelah diguyur hujan lebat cukup lama. Dalam bencana tersebut dilaporkan lebih dari 165 orang terdampar di wilayah Lahaul-Spiti. Sesuai laporan, tiga trekker telah hilang.
Kesimpulan
Video yang diklaim rekaman bencana longsor di Cianjur, Jawa Barat ternyata tidak benar. Faktanya, video tersebut merupakan longsor di Himachal Pradesh’s Sirmaur, India pada Juli 2021 lalu.
Rujukan
[SALAH] "VIDEO SHALAT BERJAMAAH SAAT PIALA DUNIA 2022 DI QATAR"
Sumber: FBTanggal publish: 29/11/2022
Berita
[NARASI] VIDEO SHOLAT BERJAMAAH SAAT PIALA DUNIA 2022 DI QATAR
Hasil Cek Fakta
[PENJELASAN]
Sebuah video menampilkan sekelompok orang yang berasa di sebuah stadion sepak bola dan sedang mempraktikkan gerakan sholat berjamaah. Dengan narasi bahwa sholat berjamaah itu dilakukan saat Piala Dunia 2022 di Qatar.
Mengutip dari kompas.com video tersebut bukanlah terjadi saat Piala Dunia Qatar 2022, tapi video tersebut berada di Stadion Namas di Kazan, Rusia. Dalam video yang berdurasi 29 detik itu memperlihatkan tribun penonton bagian bawah tertera tulisan Kazan berwarna putih.
Faktanya video sekelompok orang melaksanakan sholat berjamaah di sebuah stadion, dapat ditemukan di Kanal Youtube The Message of Islam pada 10 Juni 2019, kanal yang menggunggah video identik itu memberikan keterangan bahwa sholat berjamaah dilakukan Stadion Namas di Kazan, Rusia.
Sebuah video menampilkan sekelompok orang yang berasa di sebuah stadion sepak bola dan sedang mempraktikkan gerakan sholat berjamaah. Dengan narasi bahwa sholat berjamaah itu dilakukan saat Piala Dunia 2022 di Qatar.
Mengutip dari kompas.com video tersebut bukanlah terjadi saat Piala Dunia Qatar 2022, tapi video tersebut berada di Stadion Namas di Kazan, Rusia. Dalam video yang berdurasi 29 detik itu memperlihatkan tribun penonton bagian bawah tertera tulisan Kazan berwarna putih.
Faktanya video sekelompok orang melaksanakan sholat berjamaah di sebuah stadion, dapat ditemukan di Kanal Youtube The Message of Islam pada 10 Juni 2019, kanal yang menggunggah video identik itu memberikan keterangan bahwa sholat berjamaah dilakukan Stadion Namas di Kazan, Rusia.
Kesimpulan
Hasik periksa fakta Yudho Ardi
Informasi yang salah, faktanya video tersebut bukan terjadi di Piala Dunia Qatar melainkan video tersebut berada di Stadion Namas di Kazan, Rusia pada 2019.
Informasi yang salah, faktanya video tersebut bukan terjadi di Piala Dunia Qatar melainkan video tersebut berada di Stadion Namas di Kazan, Rusia pada 2019.
Rujukan
[SALAH] "JIKA RAKSASA ITU GAK ADA, LALU SIAPA YANG MENEBANG POHON INI?"
Sumber: FBTanggal publish: 29/11/2022
Berita
JIKA RAKSASA ITU GAK ADA, LALU SIAPA YGANG MENEBANG POHON INI?
Hasil Cek Fakta
[PENJELASAN]
Sebuah akun Facebook dengan nama pengguna Dani Galuh Setiawan mengunggah sebuah video yang berisi tangkapan gambar dan memberi keterangan "jika raksasa itu tidak ada, lalu siapa yang menebang pohon ini", video yang diunggah terdapat 4 foto yang berbeda-beda.
Berdasarkan hasil penelusuran klaim tersebut adalah salah. Video tersebut berisi foto gunung di berbagai wilayah yang berbeda, Gambar pertama adalah Jugurtha Tableland merupakan sebuah mesa besar di dekat kota Kalaat es Senam, Tunisia. Yang berdiri hampir 600 meter dia atas dataran Ez-Zhalma. Gambar yang kedua adalah Upper Table Rock dan Lower Table Rock merupakan dua dataran tinggi vulkanik yang terletak tepat di utara Sungai Rogue di Jackson County, Oregon, Amerika Serikat.
Gambar ketiga dan empat merupakan formasi batuan yang terletak di negara bagian Wyoming AS bernama Devils Tower , yang dinyatakan sebagai Monumen Nasional AS pertama pada tahun 1906, menurut situs nps.gov Devils Tower terbentuk dari batuan yang terbuat dari magma cair yang telah membeku.
Dengan demikian klaim jika raksasa itu tidak ada, lalu siapa yang menebang pohon ini, merupakan informasi yang tidak benar dan masuk ke kategori konten yang menyesatkan.
Sebuah akun Facebook dengan nama pengguna Dani Galuh Setiawan mengunggah sebuah video yang berisi tangkapan gambar dan memberi keterangan "jika raksasa itu tidak ada, lalu siapa yang menebang pohon ini", video yang diunggah terdapat 4 foto yang berbeda-beda.
Berdasarkan hasil penelusuran klaim tersebut adalah salah. Video tersebut berisi foto gunung di berbagai wilayah yang berbeda, Gambar pertama adalah Jugurtha Tableland merupakan sebuah mesa besar di dekat kota Kalaat es Senam, Tunisia. Yang berdiri hampir 600 meter dia atas dataran Ez-Zhalma. Gambar yang kedua adalah Upper Table Rock dan Lower Table Rock merupakan dua dataran tinggi vulkanik yang terletak tepat di utara Sungai Rogue di Jackson County, Oregon, Amerika Serikat.
Gambar ketiga dan empat merupakan formasi batuan yang terletak di negara bagian Wyoming AS bernama Devils Tower , yang dinyatakan sebagai Monumen Nasional AS pertama pada tahun 1906, menurut situs nps.gov Devils Tower terbentuk dari batuan yang terbuat dari magma cair yang telah membeku.
Dengan demikian klaim jika raksasa itu tidak ada, lalu siapa yang menebang pohon ini, merupakan informasi yang tidak benar dan masuk ke kategori konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Yudho Ardi
Informasi yang salah. Faktanya adalah itu bukan gambar pohon yang ditebang raksasa, melainkan gambar gunung di wilayah yang berbeda-beda.
Informasi yang salah. Faktanya adalah itu bukan gambar pohon yang ditebang raksasa, melainkan gambar gunung di wilayah yang berbeda-beda.
Rujukan
- http[REFERENSI]
- https://m.liputan6.com/cek-fakta/read/4338951/cek-fakta-tidak-benar-devils-tower-adalah-pohon-purba-raksasa
- https://en-m-wikipedia-org.translate.goog/wiki/Upper_and_Lower_Table_Rock?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=id&_x_tr_pto=tc,sc
- https://turnbackhoax.id/2022/01/07/salah-tunggul-pohon-silicon-raksasa-yang-ada-ribuan-tahun-lalu/
Halaman: 3939/6655