“0877 8023 916
Dr. Gutmen Nainggolan, SH,M.Hum”
[PENIPUAN] Nomor WA 0877 8023 916 Pj Bupati Landak Gutmen Nainggolan
Sumber: WhatsApp.comTanggal publish: 27/08/2024
Berita
Hasil Cek Fakta
Artikel disadur dari Media7.
Nomor WhatsApp 0877 8023 916 mengaku dirinya sebagai Pj Bupati Landak Gutmen Nainggolan. Foto profil yang digunakan foto Pj Bupati Gutmen.
Dilansir dari media7.id, Pj Bupati Landak menegaskan bahwa nomor tersebut bukanlah nomor WhatsAppnya. Ia menjelaskan nomor WA hanya 1 dan foto profil yang digunakan bukan foto dirinya.
Pj Bupati Gutmen mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Landak untuk tidak menanggapi nomor yang mengatasnamakan dirinya. Maka nomor WhatsApp 0877 8023 916 Dr. Gutmen Nainggolan, SH,M.Hum merupakan konten tiruan.
Nomor WhatsApp 0877 8023 916 mengaku dirinya sebagai Pj Bupati Landak Gutmen Nainggolan. Foto profil yang digunakan foto Pj Bupati Gutmen.
Dilansir dari media7.id, Pj Bupati Landak menegaskan bahwa nomor tersebut bukanlah nomor WhatsAppnya. Ia menjelaskan nomor WA hanya 1 dan foto profil yang digunakan bukan foto dirinya.
Pj Bupati Gutmen mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Landak untuk tidak menanggapi nomor yang mengatasnamakan dirinya. Maka nomor WhatsApp 0877 8023 916 Dr. Gutmen Nainggolan, SH,M.Hum merupakan konten tiruan.
Kesimpulan
Pj Bupati Gutmen hanya memiliki 1 nomor WA dan foto profil Wanya bukan foto dirinya.
Rujukan
[SALAH] Video Gibran Ngomong Pakai Bahasa Arab Jawab Pertanyaan Santri
Sumber: Youtube.comTanggal publish: 27/08/2024
Berita
Masya Allah! Gibran Ngomong Pakai Bahasa Arab Jawab Pertanyaan Santri #gibranrakabuming
Hasil Cek Fakta
Sebuah channel YouTube Pemersatu Bangsa menggunggah video Gibran menjawab pertanyaan santri menggunakan bahasa Arab pada tanggal 6 Agustus 2024.
Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, video tersebut memiliki kemiripan dengan video yang diunggah oleh kanal Youtube MerdekaDotCom berjudul “Jawaban Singkat Gibran kepada Santriwati yang Tanya Tips & Kiat Sukses”. Diketahui video tersebut diambil ketika Gibran bertandang ke Ponpes Al-Tsaqafah Jakarta.
Dalam video tersebut tampak Gibran menjawab pertanyaan salah satu santriwati tentang kiat sukses. Pada momen tersebut jawaban Gibran pun singkat dan meminta santriwati untuk belajar dan nurut kepada Kyai sebagai tips sukses menggunakan bahasa Indonesia.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa unggahan dengan klaim Gibran menjawab pertanyaan santri menggunakan bahasa Arab adalah konten yang dimanipulasi.
Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, video tersebut memiliki kemiripan dengan video yang diunggah oleh kanal Youtube MerdekaDotCom berjudul “Jawaban Singkat Gibran kepada Santriwati yang Tanya Tips & Kiat Sukses”. Diketahui video tersebut diambil ketika Gibran bertandang ke Ponpes Al-Tsaqafah Jakarta.
Dalam video tersebut tampak Gibran menjawab pertanyaan salah satu santriwati tentang kiat sukses. Pada momen tersebut jawaban Gibran pun singkat dan meminta santriwati untuk belajar dan nurut kepada Kyai sebagai tips sukses menggunakan bahasa Indonesia.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa unggahan dengan klaim Gibran menjawab pertanyaan santri menggunakan bahasa Arab adalah konten yang dimanipulasi.
Kesimpulan
Faktanya video tersebut merupakan hasil manipulasi semata. Diambil dari video saat Gibran menjawab pertanyaan dari salah satu santri Ponpes Al-Tsaqafah Jakarta.
Rujukan
[SALAH] MEDIA LUAR NEGERI UNGKAP IKN AKAN JADI SEPERTI HAMBALANG
Sumber: youtube.comTanggal publish: 27/08/2024
Berita
MEDIA LUAR NEGERI UNGK4P IKN AKAN JADI RUMAH H4NTU ? CUMA BUANG2 DUIT AJA – BREAKING NEWS
BREAKING NEWS
SELURUH DUNIA MENYAKSIKAN
IKN AKAN SEPERTI HAMBALANG INI BUKTINYA
BREAKING NEWS
SELURUH DUNIA MENYAKSIKAN
IKN AKAN SEPERTI HAMBALANG INI BUKTINYA
Hasil Cek Fakta
Sebuah video bernarasikan media luar negeri ungkap Ibu Kota Nusantara (IKN) akan jadi seperti Hambalang beredar dari channel youtube bernama Infotama News pada 20 Agustus 2024. Klaim itu diperkuat dengan gambar thumbnail yang menampilkan Presiden Jokowi dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama presenter wanita luar negeri.
Setelah ditelusuri, thumbnail yang menampilkan Presiden Jokowi dan SBY tersebut identik dengan foto yang diunggah pada artikel tribunnews.com berjudul “Ini Salah Satu Topik yang Dibahas Dalam Pertemuan Mendadak Jokowi Dengan SBY”. Thumbnail tersebut telah dimanipulasi dengan ditambahkan presenter wanita luar negeri dalam gambar tersebut.
Narator dalam video hanya memabacakan artikel dari kabar24.bisnis.com yang berjudul “Media Asing Soroti Pembangunan Mangkrak di Tengah Megahnya Upacara di IKN”. Artikel ini membahas tentang diselenggarakannya upacara kemerdekaan di IKN turut mengundang perhatian dari sejumlah media asing, salah satunya Reuters yang menyoroti tahap pembangunan IKN yang dilanda banyak masalah dan mengalami penundaan.
Selain itu, terdapat narasi yang membahas tentang Konflik PKB dengan PBNU yang semakin memanas. Narasi tersebut bersumber dari artikel tvonenews.com berjudul “Semakin Memanas, Konflik PKB dengan PBNU, Cak Imin: Anda Kurang Ajar, Saya Hajar!”.
Berdasarkan penjelasan di atas, narasi dengan klaim media luar negeri ungkap IKN akan jadi seperti Hambalang tidak terbukti dan termasuk ke dalam konten yang dimanipulasi.
Setelah ditelusuri, thumbnail yang menampilkan Presiden Jokowi dan SBY tersebut identik dengan foto yang diunggah pada artikel tribunnews.com berjudul “Ini Salah Satu Topik yang Dibahas Dalam Pertemuan Mendadak Jokowi Dengan SBY”. Thumbnail tersebut telah dimanipulasi dengan ditambahkan presenter wanita luar negeri dalam gambar tersebut.
Narator dalam video hanya memabacakan artikel dari kabar24.bisnis.com yang berjudul “Media Asing Soroti Pembangunan Mangkrak di Tengah Megahnya Upacara di IKN”. Artikel ini membahas tentang diselenggarakannya upacara kemerdekaan di IKN turut mengundang perhatian dari sejumlah media asing, salah satunya Reuters yang menyoroti tahap pembangunan IKN yang dilanda banyak masalah dan mengalami penundaan.
Selain itu, terdapat narasi yang membahas tentang Konflik PKB dengan PBNU yang semakin memanas. Narasi tersebut bersumber dari artikel tvonenews.com berjudul “Semakin Memanas, Konflik PKB dengan PBNU, Cak Imin: Anda Kurang Ajar, Saya Hajar!”.
Berdasarkan penjelasan di atas, narasi dengan klaim media luar negeri ungkap IKN akan jadi seperti Hambalang tidak terbukti dan termasuk ke dalam konten yang dimanipulasi.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Pekik Jalu Utomo.
Faktanya tidak ditemukan pemberitaan terkait media luar negeri ungkap IKN akan jadi seperti Hambalang. Video tersebut hanya menampilkan cuplikan dari beberapa peristiwa berbeda yang ditambahi dengan narasi menyesatkan dan thumbnail yang dimanipulasi.
Faktanya tidak ditemukan pemberitaan terkait media luar negeri ungkap IKN akan jadi seperti Hambalang. Video tersebut hanya menampilkan cuplikan dari beberapa peristiwa berbeda yang ditambahi dengan narasi menyesatkan dan thumbnail yang dimanipulasi.
Rujukan
- https://banjarmasin.tribunnews.com/2017/10/28/ini-salah-satu-topik-yang-dibahas-dalam-pertemuan-mendadak-jokowi-dengan-sby?lgn_method=google&google_btn=onetap
- https://kabar24.bisnis.com/read/20240818/15/1791945/media-asing-soroti-pembangunan-mangkrak-di-tengah-megahnya-upacara-di-ikn?utm_source=dlvr.it&utm_medium=twitter
- https://www.tvonenews.com/berita/nasional/237026-semakin-memanas-konflik-pkb-dengan-pbnu-cak-imin-anda-kurang-ajar-saya-hajar?page=all
[SALAH] Video Salah Satu Tentara Palestina yang Membunuh Tiga Tentara Israel karena Berhasil Menyamar
Sumber: TwitterTanggal publish: 27/08/2024
Berita
“Salah satu anggota Brigade Al Qassam menyamar sebagai tentara Israel, untuk mendekati beberapa tentara Amerika dan IDF yang mencoba memasuki terowongan. 3 tentara musuh tewas seketika..
#FreePalestine
#FreePalestine”.
#FreePalestine
#FreePalestine”.
Hasil Cek Fakta
Akun Twitter @_deedejavu_ mengunggah video yang memperlihatkan seorang tentara menembaki beberapa tentara lain, salah satunya yang sedang memegang kemara. Video tersebut diklaim sebagai bukti tiga tentara Israel yang berhasil ditembak oleh salah satu anggota Brigade Al Qassam yang menyamar. Video yang diunggah pada 20 Juni 2024 tersebut telah disukai 3,200 orang, dikutip dan dibagikan ulang hampir 1,000 kali, serta telah dilihat hampir 165,000 kali.
Setelah menelusuri video tersebut dengan Yandex Video Search dan memasukkan beberapa tangkapan layar dari video itu di Google Lens, terlihat bahwa beberapa artikel berbahasa Rusia dan Inggris juga menggunakan video yang sama. Salah satunya di artikel Popular Military yang berjudul “Ukrainian conscripts allegedly gun down their foreign fighter allies” yang ditulis pada 6 November 2023. Pada artikel tersebut juga tertulis bahwa sumber asli video itu masih belum terkonfirmasi, namun video tersebut sudah banyak tersebar di kanal-kanal Telegram Ukraina dan Rusia.
Selain itu, pada 5 November 2023, pengguna Twitter @Zlatti_71 juga mengunggah video yang sama persis, dengan penjelasan runtut mengenai kronologi di video itu. Pengguna Twitter tersebut juga menjelaskan bahwa baku tembak terjadi di tengah adu argumen tentara Ukraina.
Lebih lanjut, media lain yang membahas video ini pada 11 November 2023 adalah media Rusia IA Novorossiya. Pada artikel tersebut dijelaskan bahwa baku tembak terjadi antara tentara bersenjata Ukraina dan tentara bayaran asing.
Dengan demikian, informasi yang disebarkan oleh @_deedejavu_ merupakan konteks yang salah.
Setelah menelusuri video tersebut dengan Yandex Video Search dan memasukkan beberapa tangkapan layar dari video itu di Google Lens, terlihat bahwa beberapa artikel berbahasa Rusia dan Inggris juga menggunakan video yang sama. Salah satunya di artikel Popular Military yang berjudul “Ukrainian conscripts allegedly gun down their foreign fighter allies” yang ditulis pada 6 November 2023. Pada artikel tersebut juga tertulis bahwa sumber asli video itu masih belum terkonfirmasi, namun video tersebut sudah banyak tersebar di kanal-kanal Telegram Ukraina dan Rusia.
Selain itu, pada 5 November 2023, pengguna Twitter @Zlatti_71 juga mengunggah video yang sama persis, dengan penjelasan runtut mengenai kronologi di video itu. Pengguna Twitter tersebut juga menjelaskan bahwa baku tembak terjadi di tengah adu argumen tentara Ukraina.
Lebih lanjut, media lain yang membahas video ini pada 11 November 2023 adalah media Rusia IA Novorossiya. Pada artikel tersebut dijelaskan bahwa baku tembak terjadi antara tentara bersenjata Ukraina dan tentara bayaran asing.
Dengan demikian, informasi yang disebarkan oleh @_deedejavu_ merupakan konteks yang salah.
Kesimpulan
Konteks yang salah. Video tersebut diambil saat baku tembak antara tentara Ukraina dan tentara bayaran asing di Ukraina, tidak ada hubungannya dengan konflik Israel-Palestina.
Rujukan
- https://turnbackhoax.id/2024/08/27/salah-video-salah-satu-tentara-palestina-yang-membunuh-tiga-tentara-israel-karena-berhasil-menyamar/
- https://popularmilitary.com/ukrainian-conscripts-allegedly-gun-down-their-foreign-fighter-allies/
- https://x.com/Zlatti_71/status/1721203310974107926
- https://dzen.ru/a/ZU5kQI0iwxiL47To
Halaman: 1201/6678