Cek Fakta: Waspada Hoaks Dompet Digital Dana Terbitkan Kartu Fisik
Sumber: liputan6.comTanggal publish: 19/10/2023
Berita
Liputan6.com, Jakarta - Beredar di media sosial postingan yang mengklaim Dana mengeluarkan kartu fisik untuk pembayaran. Postingan itu beredar sejak pekan lalu.
Salah satu akun bernama Dana Indonesia ID mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 8 Oktober 2023.
Dalam postingannya terdapat narasi sebagai berikut:
"KARTU FISIK DANA
Fitur&Manfaat
-Bayar belanja tinggal gesek
-Bisa tarik dimesin ATM
-Bisa pinjam tunai/Paylater Dana
-potongan belanja hingga 50% untuk pengguna baru
Yuk terbitkan kartu fisik Dana sekarang..!!
(GRATIS)Silakan klik tombol DAFTAR Di bawah"
Lalu benarkah postingan yang mengklaim Dana mengeluarkan kartu fisik untuk pembayaran?
Hasil Cek Fakta
Cek Fakta Liputan6.com menelusuri dan melihat postingan itu mengarahkan pengguna pada tautan tertentu. Saat diklik tautan itu mengarahkan pada website yang berpotensi untuk mencuri data pribadi hingga penipuan.
Selain itu akun resmi dompet digital Dana di Facebook adalah @danawallet yang sudah bercentang biru atau terverifikasi.
Di sisi lain postingan yang mengklaim Dana mengeluarkan kartu fisik adalah hoaks. Dalam website resmi Dana.id dijelaskan informasi tersebut adalah tidak benar.
"Banyak berita palsu yang menginfokan bahwa DANA mengeluarkan kartu ATM fisik. Ingat, DANA gak pernah mengeluarkan kartu fisik. DANA merupakan aplikasi dompet digital yang bekerjasama dengan berbagai bank di Indonesia."
Simak penjelasannya dalam postingan Dana di akun Instagram resmi, @dana.id yang diunggah 7 Agustus 2023.
"DANA ngeluarin kartu fisik? Fix itu HOAX! Guys, inget yaa DANA merupakan aplikasi dompet digital yang bekerjasama dengan berbagai bank di Indonesia. Cek lengkapnya di blog kita ya guyss!"
Kesimpulan
Postingan yang mengklaim Dana mengeluarkan kartu fisik untuk pembayaran adalah hoaks.
Rujukan
[SALAH] PM Thailand Buka Suara Terkait Capres Indonesia yang Dia Dukung
Sumber: InstagramTanggal publish: 18/10/2023
Berita
PM Thailand buka suara soal capres indonesia yang dia dukung di pilpres 2024
Hasil Cek Fakta
Sebuah video dengan klaim Perdana Menteri Thailand memberikan pernyataan terkait dukungannya terhadap calon Presiden Indonesia pada Pilpres 2024. Video yang diunggah di akun Instagram geo.rof itu, menampilkan pria dengan jas hitam tengah diwawancarai banyak wartawan. Pengunggah memberikan narasi bahwa PM Thailand buka suara Terkait Capres Indonesia yang dia dukung.
Faktanya klaim tersebut tidak benar. Ditemukan kemiripan video dengan salah satu unggahan kanal Youtube Voice Tv pada 15 September 2023. Video itu berjudul ” LIVE! #พิธา ลิ้มเจริญรัตน์ ให้สัมภาษณ์หลังประกาศลา ออกจากหัวหน้าพรรคก้าวไกล (terjemahan: LIVE! #Pitha Limjaroenrat Wawancara setelah mengumumkan pensiun Tinggalkan pemimpin partai dan maju terus).”
Berdasarkan video Voice TV tersebut dapat diketahui bahwa pria itu adalah Pitha Limjaroenrat. Dilansir dari Bbc.com, Pitha merupakan ketua partai Move Forward alias Bergerak Maju. Ia juga merupakan anggota DPR Thailand yang sudah menjabat sejak tahun 2019.
Dengan demikian, unggahan Instagram yang mengklaim PM Thailand buka suara terkait Pilpres di Indonesia adalah tidak benar. Video tersebut termasuk kategori konten yang menyesatkan.
Faktanya klaim tersebut tidak benar. Ditemukan kemiripan video dengan salah satu unggahan kanal Youtube Voice Tv pada 15 September 2023. Video itu berjudul ” LIVE! #พิธา ลิ้มเจริญรัตน์ ให้สัมภาษณ์หลังประกาศลา ออกจากหัวหน้าพรรคก้าวไกล (terjemahan: LIVE! #Pitha Limjaroenrat Wawancara setelah mengumumkan pensiun Tinggalkan pemimpin partai dan maju terus).”
Berdasarkan video Voice TV tersebut dapat diketahui bahwa pria itu adalah Pitha Limjaroenrat. Dilansir dari Bbc.com, Pitha merupakan ketua partai Move Forward alias Bergerak Maju. Ia juga merupakan anggota DPR Thailand yang sudah menjabat sejak tahun 2019.
Dengan demikian, unggahan Instagram yang mengklaim PM Thailand buka suara terkait Pilpres di Indonesia adalah tidak benar. Video tersebut termasuk kategori konten yang menyesatkan.
Kesimpulan
Informasi dalam video tidak sesuai. Faktanya, pria dalam video tersebut adalah politisi Thailand Pita Limjaroenrat bukan Perdana Menteri Thailand. Pada kesempatan itu, Pita berbicara soal pemilihan pimpinan baru di partai politiknya.
Rujukan
[SALAH] Mayjen TNI Kunto Siap Tumpas PKI Jika Pemilu 2024 Curang
Sumber: TiktokTanggal publish: 18/10/2023
Berita
BRAVO TNI
MAYJEN KUNTO PUTRA MANTAN
WAPRES TRI
SUTRISNO SIAP TUMPAS PKI BILA PIMILU 2024 CURANG DARAH SILIWANGI MENGALIR PADANYA
MAYJEN KUNTO PUTRA MANTAN
WAPRES TRI
SUTRISNO SIAP TUMPAS PKI BILA PIMILU 2024 CURANG DARAH SILIWANGI MENGALIR PADANYA
Hasil Cek Fakta
Sebuah video TikTok menampilkan klaim bahwa Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo akan menumpas Partai Komunis Indonesia (PKI), jika terjadi kecurangan pada Pemilu 2024. Video itu berisi rangkaian video TNI yang ditambahkan dengan narasi seperti pada klaim. Faktanya, tidak ditemukan pernyataan resmi dari Kunto Arief Wibowo terkait penumpasan PKI.
Dilansir dari Merderka.com, pada bulan Mei 2023 menyampaikan himbauan agar berkomunikasi politik dengan baik dan tidak provokatif. “Pada era kini, berkomunikasi politik harus disadari dan didasari dengan kesadaran tinggi terhadap makna kebersamaan dalam persatuan dan kesatuan kebangsaan kita,” pernyataan itu sampaikan melalui unggahan di Instagram resmi @kodamsiliwangi.
Dilansir dari Sindonews.com, sebelum dimutasi Kunto Arief Wibowo selaku Panglima Kodam (Pangdam) III/Siliwangi membuat tulisan opini berjudul “Etika Menuju 2024,” yang memaparkan tentang persoalan kondisi kebangsaan, khususnya terkait dengan pemilu yang akan diselenggarakan pada tahun 2024 mendatang. Tidak ditemukan opini atau pernyataan Kunto terkait PKI.
Dilansir dari Merderka.com, pada bulan Mei 2023 menyampaikan himbauan agar berkomunikasi politik dengan baik dan tidak provokatif. “Pada era kini, berkomunikasi politik harus disadari dan didasari dengan kesadaran tinggi terhadap makna kebersamaan dalam persatuan dan kesatuan kebangsaan kita,” pernyataan itu sampaikan melalui unggahan di Instagram resmi @kodamsiliwangi.
Dilansir dari Sindonews.com, sebelum dimutasi Kunto Arief Wibowo selaku Panglima Kodam (Pangdam) III/Siliwangi membuat tulisan opini berjudul “Etika Menuju 2024,” yang memaparkan tentang persoalan kondisi kebangsaan, khususnya terkait dengan pemilu yang akan diselenggarakan pada tahun 2024 mendatang. Tidak ditemukan opini atau pernyataan Kunto terkait PKI.
Kesimpulan
Tidak ditemukan pernyataan resmi Mayjen Kunto Arief Wibowo tentang penumpasan PKI jika terjadi kecurangan pada Pemilu 2024. Justru, Mayjen Kunto menghimbau agar berkomunikasi politik dengan baik dan tidak provokatif.
Rujukan
[SALAH] Kemunculan Awan Panas di Aceh
Sumber: facebook.comTanggal publish: 18/10/2023
Berita
“Awan panas turun ke bumi di Kota Janto Aceh.”
Hasil Cek Fakta
Pada 9 Oktober 2023 lalu muncul unggahan video di Facebook yang membagikan video tentang kemunculan sebuah gumpalan putih yang disebut “awan panas” jatuh di Jantho, Aceh.
Video tersebut mendapatkan respon langsung dari pemerintah Aceh, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar, Iskandar Ali mengatakan jika itu adalah video tahun lalu dan merupakan limbah sabun.
Plt Kadisdikbud Aceh Besar, Agus Jumaidi juga mengatakan, bahwa video yang tersebar adalah lembah doorsmer yang dibuang ke dalam aliran sungai di kawasan wisma atlet tersebut. Wisma Atlet sendiri berada di bawah pengelolaan Disdikbud. Dia menjelaskan, sekitar 50 meter dari lokasi munculnya gumpalan awan tersebut terdapat salah satu doorsmeer atau tempat pencucian mobil terbesar yang ada di kota Jantho.
Berdasarkan penjelasan tersebut maka dapat dipastikan jika unggahan tersebut merupakan informasi yang tidak benar karena sudah diklarifikasi langsung dari pemerintah Aceh jika awan yang dimaksud adalah hasil limbah doorsmer.
Video tersebut mendapatkan respon langsung dari pemerintah Aceh, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar, Iskandar Ali mengatakan jika itu adalah video tahun lalu dan merupakan limbah sabun.
Plt Kadisdikbud Aceh Besar, Agus Jumaidi juga mengatakan, bahwa video yang tersebar adalah lembah doorsmer yang dibuang ke dalam aliran sungai di kawasan wisma atlet tersebut. Wisma Atlet sendiri berada di bawah pengelolaan Disdikbud. Dia menjelaskan, sekitar 50 meter dari lokasi munculnya gumpalan awan tersebut terdapat salah satu doorsmeer atau tempat pencucian mobil terbesar yang ada di kota Jantho.
Berdasarkan penjelasan tersebut maka dapat dipastikan jika unggahan tersebut merupakan informasi yang tidak benar karena sudah diklarifikasi langsung dari pemerintah Aceh jika awan yang dimaksud adalah hasil limbah doorsmer.
Kesimpulan
Hasil periksa fakta Vendra Panji
Kemunculan awan panas di Aceh tersebut diklarifikasi langsung dari pemerintah Aceh jika awan tersebut hanya merupakan busa limbah sabun.
Kemunculan awan panas di Aceh tersebut diklarifikasi langsung dari pemerintah Aceh jika awan tersebut hanya merupakan busa limbah sabun.
Rujukan
Halaman: 3253/6664