• [SALAH] Putri Ariani Diundang Joe Biden

    Sumber: Youtube
    Tanggal publish: 26/07/2023

    Berita

    Kanal YouTube Anugrah Selebriti (https://www.youtube.com/@anugrahselebriti) pada 16 Juni 2023 mengunggah video dengan judul dan thumbnail yang mengklaim bahwa Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, mengundang Putri Ariani untuk bernyanyi di acara ulang tahun putri sulungnya.

    Hasil Cek Fakta

    Setelah dilakukan penelusuran, faktanya judul pada unggahan tersebut tidak sesuai dengan isi dan narasi dalam video.

    Nyatanya, isi dan narasi dalam video tersebut hanya menjelaskan mengenai kritik yang diterima oleh salah satu juri ajang America’s Got Talent, Simon Cowell, yang dianggap membosankan karena terlalu baik ke kontestan sehingga membuat ajang menjadi terlihat sangat mudah dan membosankan. Sepanjang video pun, tidak ditemukan adanya informasi yang menyebut bahwa Putri Ariani mendapatkan undangan dari Joe Biden seperti yang tertulis pada judul unggahan.

    Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube Anugrah Selebriti merupakan informasi yang menyesatkan.

    Kesimpulan

    Unggahan video dengan judul yang mengklaim bahwa Joe Biden mengundang Putri Ariani untuk bernyanyi di acara ulang tahun putrinya merupakan konten yang menyesatkan. Faktanya, judul pada unggahan tersebut tidak sesuai dengan isi dan narasi dalam video.

    Rujukan

    • Mafindo
    • 1 media telah memverifikasi klaim ini

  • [SALAH] Ridwan Kamil Robohkan Ponpes Al Zaytun

    Sumber: Youtube
    Tanggal publish: 26/07/2023

    Berita

    Kanal YouTube LIDAH RAKYAT (https://www.youtube.com/@lidahrakyat6361) pada 4 Juli 2023 mengunggah video dengan judul dan thumbnail yang mengklaim bahwa Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, merobohkan dan meratakan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun dengan alat-alat berat. Sebelumnya diketahui bahwa Ponpes Al Zaytun sendiri tengah menjadi sorotan lantaran diduga mengajarkan ajaran menyimpang.

    Hasil Cek Fakta

    Setelah dilakukan penelusuran, faktanya judul pada unggahan tersebut tidak sesuai dengan isi dan narasi dalam video.

    Nyatanya, isi dan narasi dalam video tersebut hanya menjelaskan mengenai Ridwan Kamil yang mendukung rencana Kementerian Agama untuk membekukan Ponpes Al Zaytun jika terbukti menyebarkan ajaran sesat dan melakukan perputaran uang ilegal yang melanggar hukum. Hingga saat ini pun, tidak ditemukan adanya informasi resmi dan bukti valid mengenai Ridwan Kamil yang merobohkan Ponpes Al Zaytun seperti yang tertulis pada judul unggahan.

    Dengan demikian, informasi yang disebarluaskan oleh kanal YouTube LIDAH RAKYAT merupakan konten yang dimanipulasi.

    Kesimpulan

    Unggahan video dengan judul yang mengklaim bahwa Gubernur Ridwan Kamil merobohkan Pondok Pesantren Al Zaytun dengan alat berat merupakan konten yang dimanipulasi. Faktanya, judul pada unggahan tersebut tidak sesuai dengan isi dan narasi dalam video.

    Rujukan

    • Mafindo
    • 1 media telah memverifikasi klaim ini

  • [SALAH] GEMPAR! JKW TERBUKTI GUNAKAN IJAZAH PALSU JD PRESIDEN? DPR & MPR PUTUSKAN PRABOWO RESMI JD PRESIDEN?

    Sumber: Youtube
    Tanggal publish: 28/07/2023

    Berita

    Akun Youtube Gajah Mada TV mengunggah video pada tanggal 17 Juli 2023 dengan judul: “GEMPAR! JKW TERBUKTI GUNAKAN IJAZAH PALSU JD PRESIDEN? DPR & MPR PUTUSKAN PRABOWO RESMI JD PRESIDEN?”.

    Video yang diunggah mencantumkan video pernyataan dari beberapa orang yang menyangsikan keaslian ijazah Presiden Jokowi.

    Hasil Cek Fakta


    Isu mengenai ijazah palsu Jokowi sudah lama beredar dan diklarifikasi tim pemeriksa fakta Mafindo pada artikel yang terbit pada tanggal 26 September 2020 dengan judul: “[SALAH] Ijazah Jokowi Palsu”. Dilansir dari artikel tersebut, Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta telah menegaskan keaslian ijazah dari Presiden Joko Widodo.

    Hasil penelusuran menunjukkan bahwa video merupakan hasil editan kumpulan video yang diberi narasi yang menyesatkan. Tidak ditemukan informasi mengenai Rapat DPR dan MPR yang memutuskan Prabowo resmi jadi presiden dikarenakan Jokowi terbukti menggunakan ijazah palsu.

    Kesimpulan

    Konten yang dimanipulasi. Video merupakan hasil editan kumpulan video yang diberi narasi yang menyesatkan. Keaslian ijazah Presiden Jokowi telah diakui Universitas Gajah Mada. Tidak ditemukan informasi mengenai Rapat DPR dan MPR yang memutuskan Prabowo resmi jadi presiden dikarenakan Jokowi terbukti menggunakan ijazah palsu.

    Rujukan

    • Mafindo
    • 1 media telah memverifikasi klaim ini

  • [SALAH] Spike Protein Dalam Tubuh Efek dari Virus dan Vaksin Covid-19 Perlu Didetoksifikasi dengan Nattokinase

    Sumber: instagram
    Tanggal publish: 28/07/2023

    Berita

    “The truth is like kryptonite. Nattokinase is the only enzyme we’re aware of right now that dissolves the spike protein”

    “Nattokinase is the only enzyme that we’re aware of right now that dissolves the spike protein. The Spike Protein in is loaded in the body with the Covid-19 infection and definately by the vaccine. And now the deaths that are occurring after vaccination, this is a human outrage and it’s occurring at the end of a hypodermic needle”

    Terjemahan:

    “Kebenaran itu seperti kriptonit. Nattokinase adalah satu-satunya enzim yang kami ketahui saat ini yang melarutkan protein lonjakan ”

    “Nattokinase adalah satu-satunya enzim yang kami ketahui saat ini yang melarutkan Spike Protein. Spike Protein masuk ke dalam tubuh dengan infeksi Covid-19 dan pasti oleh vaksin. Dan sekarang kematian yang terjadi setelah vaksinasi, ini adalah kemarahan manusia dan terjadi di ujung jarum suntik”

    Hasil Cek Fakta

    Beredar unggahan di Instagram yang membagikan informasi bahwa Spike Protein yang masuk ke dalam tubuh akibat dari infeksi Covid-19 dan vaksin Covid-19 mengakibatkan kematian, satu-satunya yang dapat mendetoksifikasi Spike Protein tersebut adalah dengan suplemen yang mengandung Nattokinase.

    Setelah ditelusuri klaim tersebut menyesatkan, faktanya Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika (CDC) melalui laman resminya menyebut bahwa Spike Protein Virus Corona dalam vaksin adalah Spike Protein Virus yang tidak aktif, sehingga sistem kekebalan tubuh dapat dengan cepat merespons virus aktif jika suatu saat menginfeksi tubuh.

    CDC juga menyebut bahwa Vaksin Covid-19 dievaluasi pada puluhan ribu peserta dalam uji klinis, serta telah memenuhi standar ilmiah yang ketat dari Food and Drug Administration (FDA) untuk keamanan, efektivitas, dan kualitas produksi. Sehingga tidak memerlukan detoksifikasi.

    Diketahui Nattokinase adalah enzim dari ekstrak makanan Jepang yang terbuat dari kacang kedelai yang difermentasi yang biasa disebut Natto. Mengutip dari Honestdocs.id, Nattokinase dapat digunakan sebagai suplemen untuk menjaga kesehatan jantung, pencegahan pembekuan darah, dan menjaga kestabilan tekanan darah.

    Dengan demikian, Spike Protein dalam tubuh efek dari virus dan vaksin Covid-19 perlu didetoksifikasi dengan Nattokinase adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

    Kesimpulan

    Hasil periksa fakta Mochamad Marcell

    Faktanya tidak ada bukti bahwa Nattokinase dapat melarutkan Spike Protein SARS-CoV-2 dalam tubuh manusia, sedangkan Nattokinase sendiri merupakan enzim yang berasal dari natto, makanan tradisional Jepang yang terbuat dari kedelai yang difermentasi. Selengkapnya pada bagian penjelasan.

    Rujukan

    • Mafindo
    • 1 media telah memverifikasi klaim ini